Gaya antara dua buah
partikel bermuatan yang dipisahkan suatu jarak tertentu tanpa kontak antara
keduanya disebut action at adistance. Cara pandang lain dalam melihat gaya listrik
yaitu dengan menggunakan konsep medan. Medan adalah ruang di sekitar benda yang
setiap titik dalam ruang tersebut akan terpenagruh oleh gaya yang ditimbulkan
oleh benda.
Medan listrik adalah
besaran vektor yang arahnya pada suatu titik tertentu didefinisikan oleh Michael
Faraday sebagai arah gaya yang dialami oleh suatu benda bermuatan positif.
Medan listrik dapat digambarkan dengan garis-garis gaya listrik yang menjauhi
(keluar dari) muatan positif dan mendekati (masuk ke) muatan negatif.
Kerapatan garis-garis gaya
lsitrik menggambarkan besarnya kuat medan listrik. Apabila dalam suatu ruang terdapat dua buah benda bermuatan lsitrik yang
sama besar, garis-garis gaya listriknya dapat digambarkan sebagai berikut.
Di sekitar muatan sumber
q terdapat medan listrik sehingga muatan lain q’ yang diletakkan dalam pengaruh
medan listrik ini mendapat gaya Coulomb. Gaya Coulomb yang dialami oleh
partikel bermuatan bergantung pada muatan partikel dan muatan sumber q. Oleh karena itu, untuk
mengetahui efek medan listrik dari muatan sumber q, kita meletakkan suatu
muatan lain q’ sebagai muatan uji dalam ruang di sekitar medan
listrik tersebut. Kuat medan listri (E) didefinisikan sebagai hasil bagi gaya Coulomb yang bekerja pada muatan uji
dengan besar muatan uji tersebut (q2) Secara matematis dapat ditulis
sebagai berikut.
dengan:
E = kuat medan listrik yang dihasilkan oleh
muatan sumber (N/C atau NC-1)
F = gaya Coulomb (N)
q’ =
muatan uji ( C )
b. besar dan arah medan listrik di titik P
contoh soal
1. Titik P berjarak 30 cm dari
sebuah muatan titik yang besarnya Q
= 25 μC.
- a. Hitung besar dan arah medan listrik di titik P.
- b. Berapa gaya yang dialami muatan q = 2 μC yang dilepaskan dari titik P?
Jawab
Diketahui: r = 30 cm = 0,3 m, Q = 25 μC = 2,5 x 10-6; C, q = 2 μC = 2 x 10-6 C, dan m = 2 g = 2 x 10-3 kg.
2. Dua buah muatan listrik masing-masing Q1 = 20 p C dan Q2 = -45 u C terpisah pada jarak 50 cm satu sama lain. Tentukan besar dan arah medan
listrik di titik P jika:
a. titik P tersebut berada pada garis hubung kedua muatan sejauh 20 cm dari
(atau 30 cm dari Q,), dan
b. titik P berada pada jarak 40 cm dari Q1, dan 30 cm dari Q2
Jawab
a. besar dan arah medan listrik di titik P
b. besar dan arah medan listrik di titik P
Latihan Soal
1.
Hitunglah kuat medan listrik di titik P yang
berjarak 3 cm dari muatan +8 × 10-9 C
2.
Dua buah benda A dan B mempunyai muatan listrik masing-masing +4 ×
10-8 C, dan +16 × 10-8 C terpisah pada jarak 6
cm.Tentukan letak titik P yang mempunyai kuat medan listrik = 0!
3.
Dua muatan qB= 12 μC dan qC
= 9 μC ditempatkan di titik-titik sudut segitiga siku-siku seperti pada Gambar
. Tentukan kuat medan listrik yang dirasakan di titik A!
|| HOME || BENDA
BERMUATAN LISTRIK || HUKUM
COULOMB || MEDAN MAGNET || FLUKS
LISTRIK || POTENSIAL
LISTRIK || ENERGI
POTENSIAL LISTRIK || KAPASITOR |KAPASITAS
KAPASITOR || ENERGI
KAPASITOR || SUSUNAN
KAPASITOR ||
|