Benda yang jatuh bebas akan mengalami perubahan energi
kinetik dan energi potensial gravitasi. Perhatikanlah Gambar 4.10. Suatu bola
dilepaskan dari suatu ketinggian sehingga saat bola berada pada ketinggian h1
dari permukaan tanah, bola itu memiliki v1 . Setelah mencapai ketinggian
h2 dari permukaan tanah, kecepatan benda
berubah menjadi v2. Saat bola benda berada di ketinggian h1 , energi potensial
gravitasinya adalah EP1 dan energi
kinetiknya EK1 . Saat benda mencapai ketinggian h2, energi potensialnya
dinyatakan sebagai EP2 dan energi
kinetiknya EK2. Anda telah mempelajari bahwa perubahan energi kinetik dan
energi potensial benda adalah usaha yang dilakukan gaya pada benda. Dengan
demikian, dapat dituliskan
|
W = ΔEK = ΔEP
EK2 – EK1 = EP1
– EP2
EP1 + EK1 = EP2
+ EK2
contoh
1. Sebuah benda berada dalam keadaan diam pada ketinggian 80
cm dari permukaan tanah. Massa benda 5 kg dan percepatan gravitasi bumi g = 10 m/s2 . Tentukan energi
mekanik benda tersebut.
Jawab
Diketahui: v = 0 m/s, h = 80 cm = 0,8 m, dan g = 10 m/s2.
EM = EP + EK= mgh + ½ mv2
= (5 kg)(10 m/s2)(0,8
m) + 0 = 40 joule
Jadi, energi mekanik benda yang diam akan sama dengan energi
potensialnya karena energi kinetiknya nol.
2. Sebuah
bola yang massanya 2 kg jatuh bebas dari ketinggian 30 meter. Jika g = 10 m/s2,
pada saat bola tersebut mencapai ketinggian 10 meter dari permukaan tanah,
tentukanlah:
a.
kecepatannya,
b. energi
kinetiknya, dan
c. energi
potensialnya.
Latihan
1. Sebuah
peluru dengan massa 100 gram ditembakkan vertikal ke atas dari permukaan tanah
dengan kecepatan 80 m/s. Jika g = 10 m/s2 , berapakah:
a. tinggi
maksimum yang dicapai peluru;
b. energi
peluru di titik tertinggi;
c. energi
kinetik peluru pada ketinggian 40 m dari tanah;
2. Sebuah
benda ditembakkan miring ke atas dengan sudut elevasi 53° dan dengan energi
kinetik 1.000 J. Jika g = 10 m/s2 , tentukanlah:
a. energi
kinetik benda pada saat mencapai titik tertinggi, dan
b. energi
potensial benda saat mencapai titik tertinggi.
3. Sebuah
benda digantung bebas dengan tali yang panjangnya 75 cm, massa benda 100 gram,
dan percepatan gravitasi bumi g = 10 m/s2. Kemudian, benda tersebut
diayun sehingga tali dapat membentuk simpangan maksimum 37° terhadap sumbu
vertikal. Berapakah:
a. energi
potensialnya di titik tertinggi,
b. energi
kinetiknya di titik terendah, dan
c.
kecepatan maksimum benda.||PETA KONSEP||USAHA||ENERGI||ENERGI KINETIK||ENERGI POTENSIAL||ENERGI MEKANIK||HUKUM KEKEKALAN ENERGI MEKANIK|| DAYA||